Tuesday, March 30, 2010

Itulah Cinta

Apakah telapak tangan kamu berkeringat, hati kamu deg-degan, suara kamu nyangkut di dalam tenggorokan kamu? Hal itu bukanlah cinta, tapi suka.

Tangan kamu tidak dapat berhenti memegang dan menyentuhnya? Hal itu bukanlah cinta, tapi birahi.

Apakah kamu bangga dan selalu ingin memamerkannya kepada semua orang? Hal itu bukanlah cinta, tapi kamu sedang mujur.

Apakah kamu menginginkannya karena kamu tahu dia akan selalu disamping kamu? Hal itu bukanlah cinta, tapi kesepian.

Apakah kamu masih bersama dia karena semua orang menginginkannya? Hal itu bukanlah cinta, tapi kesetiaan.

Apakah kamu menerima pernyataan cintanya karena kamu tidak mau menyakiti hatinya? Hal itu bukanlah cinta, tapi rasa kasihan.

Apakah kamu bersedia untuk memberikan semua yang kamu sukai deminya? Hal itu bukanlah cinta, tapi kemurahan hati.

TAPiiiiiiiiiiiiiiii i........ .....


Apakah kamu masih bersamanya karena campuran dari rasa nyeri dan kegembiraan yang tidak dapat digambarkan dan sangat membutakan? Itulah cinta.

Apakah kamu masih menerima kesalahan mereka, karena hal itu adalah bagian dari kepribadiannya? Itulah cinta.

Apakah kamu tertarik pada orang lain tapi masih bersamanya dengan setia? Itulah cinta.

Apakah kamu rela memberikan hati kamu, kehidupan kamu, dan kematian kamu? Itulah cinta.

Apakah hati kamu tercabik bila dia sedih? Itulah cinta.

Apakah kamu menangis untuk kepedihannya biarpun dia cukup tegar? Itulah cinta.

Apakah matanya melihat hati kamu yang sesungguhnya, dan menyentuh jiwa kamu secara dalam sekali sampai terasa nyeri?Itulah cinta.

Sekarang, kalau kita tahu bahwa cinta itu menyakitkan dan menyiksa kita sebegitu rupa, lalu kenapa kita masih juga mencintai?

Mengapa hal ini adalah hal yang kita cari dan ingini? Semua penyiksaan ini, sebuah kematian terhadap ego dan kepribadian sendiri? Mengapa? Semua ini disebabkan oleh.... CINTA

Cinta yang sebenarnya adalah ketika kamu menitikkan airmata dan masih peduli terhadapnya.

Cinta yang sebenernya adalah ketika dia tidak mempedulikanmu dan kamu masih menunggunya dengan setia.

Cinta yang sebenernya adalah ketika dia mulai mencintai orang lain dan kamu masih bisa tersenyum dan berkata "aku turut berbahagia untukmu".

Apabila cinta tidak bertemu, bebaskan dirimu, biarkan hatimu kembali ke alam bebas lagi, kau mungkin menyadari, bahwa kamu menemukan cinta dan kehilangannya, tapi ketika cinta itu mati, kamu tidak perlu mati bersama cinta itu.

Read More...

Sejarah Valentine

Hari Valentine (bahasa Inggris: Valentine’s Day), pada tanggal 14 Februari adalah sebuah hari di mana para kekasih dan mereka yang sedang jatuh cinta menyatakan cintanya, terutama di Dunia Barat.

Asal muasalnya, konon hari Velentine adalah merupakan salah satu hari raya Katolik Roma. Hari raya ini sama sekali tidak diasosiasikan dengan “cinta yang romantis” seperti konsep “Hari Valentine” masa kini.

Sekarang ini hari Valentine terutama diasosiasikan dengan saling bertukar “pernyataan cinta romantis” dalam bentuk simbol modern Valentine antara lain sebuah kartu berbentuk hati dan gambar sosok “Cupido-/-Dewi Asmara” (Inggris: cupid) bersayap.

Mulai abad ke-19, tradisi penulisan pernyataan cinta ini mendorong timbulnya produksi kartu ucapan secara massal. Asosiasi Kartu Ucapan AS (The Greeting Card Association) memperkirakan bahwa di seluruh dunia sekitar 1 milyar kartu Valentine dikirimkan per tahun. Hal ini membuat hari Valentine ini merupakan hari raya terbesar kedua setelah Natal di mana kartu-kartu ucapan dikirimkan. Asosiasi yang sama ini juga memperkirakan bahwa para wanitalah yang membeli kurang lebih 85% dari semua kartu valentine.

Di Amerika Serikat mulai pada paruh kedua abad ke-20, tradisi bertukaran kartu diperluas dan termasuk pula pemberian segala macam hadiah, biasanya oleh pria kepada wanita. Hadiah-hadiahnya biasa berupa bunga mawar dan cokelat. Mulai tahun 1980-an , industri berlian mulai mempromosikan hari Valentine sebagai sebuah kesempatan untuk memberikan perhiasan.

Sebuah kencan pada hari Valentine seringkali dianggap bahwa pasangan yang sedang kencan terlibat dalam sebuah hubungan serius. Sebenarnya hari Valentine itu merupakan hari cinta kasih, jadi bukan hanya cinta kepada pacar atau kekasih. Hari Valentine merupakan hari raya dalam soal cinta kasih namun bukan berarti selain hari Valentine tidak ada cinta kasih.

Di Indonesia, budaya bertukaran surat ucapan cinta antar pacar pada hari Valentine yang dimpor dari AS ini mulai bermunculan. Budaya ini cenderung menjadi populer dan konsumtif karena perayaan hari valentine ini lebih banyak didorong oleh promosi para penjual barang-barang yang terkait dengan hari Valentine seperti kartu ucapan cinta, kotak coklat, perhiasan dan boneka di pertokoan dan media (stasiun TV, radio, dan majalah remaja). Hal ini terutama banyak terjadi di kota-kota besar di Indonesia yang marak mengadakan acara-acara yang berkaitan dengan hari Valentine. Jadi sifatnya sudah sangat komersil tanpa disadari oleh para “penganut” hari Valentine bahwa mereka telah dimanfaatkan untuk dikeruk uangnya.

Sejarah nama Valentine (Valentinus)
Menurut Ensiklopedi Katolik (Catholic Encyclopaedia 1908), nama Valentinus paling tidak bisa merujuk 3 martir atau santo (orang suci) yang berbeda :

Seorang pastur di Roma
Seorang uskup Interamna (modern Terni)
Seorang martir di provinsi Romawi Africa.

Hubungan antara ke 3 martir ini dengan hari raya cinta romantis tidak jelas. Bahkan Paus Gelasius I, pada tahun 496, menyatakan bahwa sebenarnya tidak ada yang diketahui mengenai martir-martir ini. Namun hari 14 Februari ditetapkan sebagai hari raya peringatan santo Valentinus. Ada yang mengatakan bahwa Paus Gelasius I sengaja menetapkan hal ini untuk mengungguli hari raya Lupercalia yang dirayakan pada tanggal 15 Februari.

Sisa-sisa kerangka yang digali dari makam “Santo Hyppolytus dia Via Tibertinus” dekat Roma, diidentifikasikan sebagai jenazah St. Valentinus. Kemudian diletakkan dalam sebuah peti emas dan dikirim ke gereja “Whitefriar Street Carmelite Church” di Dublin, Irlandia.. Jenazah ini telah diberikan kepada mereka oleh Paus Gregorius XVI pada 1836. Banyak wisatawan sekarang yang berziarah ke gereja ini pada hari Valentine, di mana peti emas diarak-arak dalam sebuah prosesi yang khusyuk dan dibawa ke sebuah altar tinggi. Pada hari itu sebuah misa khusus diadakan dan dipersembahkan kepada para muda-mudi dan mereka yang sedang menjalin hubungan cinta.

Hari raya Valentine ini dihapus dari kalender gerejawi pada tahun 1969 sebagai bagian dari sebuah usaha yang lebih luas untuk menghapus santo-santa yang asal-muasalnya masih di pertanyakan dan hanya berbasis legenda saja. saja. Namun pesta ini masih dirayakan pada paroki-paroki tertentu.

Hari Valentine pada era modern
Hari Valentine kemungkinan diimpor oleh Amerika Utara dari Britania Raya (Inggris), negara yang mengkolonisasi daerah tersebut. Di Amerika Serikat kartu Valentine pertama yang diproduksi secara massal dicetak setelah tahun 1847 oleh Esther A. Howland (1828 – 1904) dari Worceste, Massachusetts. Ayahnya memiliki sebuah toko buku dan toko peralatan kantor yang besar dan ia mendapat ilham untuk memproduksi kartu dari sebuah kartu Valentine Inggris yang ia terima. (Semenjak tahun 2001, The Greeting Card Association setiap tahun mengeluarkan penghargaan “Esther Howland Award for a Greeting Card Visionary”).

sumber: http://iwandahnial.wordpress.com/2009/02/08/sejarah-%E2%80%9Chari-valentine


Mau artikel Cinta dikirim ke email, masukkan emailmu


Read More...

Monday, March 29, 2010

Bahasa Tubuh Saat Pria Jatuh Cinta

VIVAnews - Apakah si dia sekedar menyukai atau sangat tertarik dengan Anda ? Hal itu bisa diketahui dari bahasa tubuhnya. Mengetahui arti bahasa tubuh pria bisa mempermudah Anda berkomunikasi dengannya. Berikut arti dari empat bahasa tubuh pria.1. Dia memandang mata Anda lebih dari dua kaliJika ada seorang pria terlihat memandangi mata Anda lebih dari dua kali, tandanya ia memeriksa kondisi di

Read More...

Saturday, March 27, 2010

Cinta

Cinta adalah sebuah perasaan yang ingin membagi bersama atau sebuah perasaan afeksi terhadap seseorang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.

Definisi

Cinta adalah satu perkataan yang mengandungi makna perasaan yang rumit. Penggunaan perkataan cinta juga dipengaruhi perkembangan semasa. Perkataan sentiasa berubah erti menurut tanggapan, fahaman dan penggunaan di dalam keadaan, kedudukan dan generasi masyarakat yang berbeza. Sifat cinta dalam pengertian abad ke 21 mungkin berbeza daripada abad-abad yang lalu. Ungkapan cinta mungkin digunakan untuk meluahkan perasaan seperti berikut:

  1. Perasaan terhadap keluarga
  2. Perasaan terhadap teman-teman, atau philia
  3. Perasaan yang romantis atau juga disebut asmara
  4. Perasaan yang hanya merupakan kemahuan, keinginan hawa nafsu atau cinta eros
  5. Perasaan sesama atau juga disebut kasih sayang atau agape
  6. Perasaan tentang atau terhadap dirinya sendiri, yang disebut narsisisme
  7. Perasaan terhadap sebuah konsep tertentu
  8. Perasaan terhadap negaranya atau patriotisme
  9. Perasaan terhadap bangsa atau nasionalisme
Pengunaan perkataan cinta dalam masyarakat Indonesia dan Malaysia lebih dipengaruhi perkataan love dalam bahasa Inggeris. Love digunakan dalam semua amalan dan erti untuk eros, philia, agape dan storge. Namun demikian perkataan-perkataan yang lebih sesuai masih ditemui dalam bahasa serantau dan dijelaskan seperti berikut:
  1. Cinta yang lebih cenderung kepada romantis, asmara dan hawa nafsu, eros
  2. Sayang yang lebih cenderung kepada teman-teman dan keluarga, philia
  3. Kasih yang lebih cenderung kepada keluarga dan Tuhan, agape
  4. Semangat nusa yang lebih cenderung kepada patriotisme, nasionalisme dan narsisme, storge

    Etimologi

    Beberapa bahasa, termasuk bahasa Indonesia atau bahasa Melayu apabila dibandingkan dengan beberapa bahasa mutakhir di Eropa, terlihat lebih banyak kosakatanya dalam mengungkapkan konsep ini. Termasuk juga bahasa Yunani kuna, yang membedakan antara tiga atau lebih konsep: eros, philia, dan agape.
    Cinta adalah perasaan simpati yang melibatkan emosi yang mendalam. Menurut Erich Fromm, ada empat syarat untuk mewujudkan cinta kasih, yaitu:
  5. Pengenalan
  6. Tanggung jawab
  7. Perhatian
  8. Saling menghormati
Erich Fromm dalam buku larisnya (the art of loving) menyatakan bahwa ke empat gejala: Care, Responsibility, Respect, Knowledge (CRRK), muncul semua secara seimbang dalam pribadi yang mencintai. Omong kosong jika seseorang mengatakan mencintai anak tetapi tak pernah mengasuh dan tak ada tanggungjawab pada si anak. Sementara tanggungjawab dan pengasuhan tanpa rasa hormat sesungguhnya & tanpa rasa ingin mengenal lebih dalam akan menjerumuskan para orang tua, guru, rohaniwan dll pada sikap otoriter.

Jenis-jenis cinta

Seperti banyak jenis kekasih, ada banyak jenis cinta. Cinta berada di seluruh semua kebudayaan manusia. Oleh karena perbedaan kebudayaan ini, maka pendefinisian dari cinta pun sulit ditetapkan. Lihat hipotesis Sapir-Whorf.
Ekspresi cinta dapat termasuk cinta kepada 'jiwa' atau pikiran, cinta hukum dan organisasi, cinta badan, cinta alam, cinta makanan, cinta uang, cinta belajar, cinta kuasa, cinta keterkenalan, dll. Cinta lebih berarah ke konsep abstrak, lebih mudah dialami daripada dijelaskan.
Cinta kasih yang sudah ada perlu selalu dijaga agar dapat dipertahankan keindahannya.
Cinta Antar Pribadi

Cinta antar pribadi menunjuk kepada cinta antara manusia. Bentuk ini lebih dari sekedar rasa kesukaan terhadap orang lain. Cinta antar pribadi bisa mencakup hubungan kekasih, hubungan orangtua dengan anak, dan juga persahabatan yang sangat erat.
Beberapa unsur yang sering ada dalam cinta antar pribadi:
  • Afeksi: menghargai orang lain.
  • Altruisme: perhatian non-egois kepada orang lain (yang tentunya sangat jarang kita temui sekarang ini).
  • Reciprocation: cinta yang saling menguntungkan (bukan saling memanfaatkan).
  • Commitment: keinginan untuk mengabadikan cinta, tekad yang kuat dalam suatu hubungan.
  • Keintiman emosional: berbagi emosi dan rasa.
  • Kinship: ikatan keluarga.
  • Passion: Hasrat dan atau nafsu seksual yang cenderung menggebu-gebu.
  • Physical intimacy: berbagi kehidupan erat satu sama lain secara fisik, termasuk di dalamnya hubungan seksual.
  • Self-interest: cinta yang mengharapkan imbalan pribadi, cenderung egois dan ada keinginan untuk memanfaatkan pasangan.
  • Service: keinginan untuk membantu dan atau melayani.
  • Homoseks: Cinta dan atau hasrat seksual pada orang yang berjenis kelamin sama, khususnya bagi pria. Bagi wanita biasa disebut Lesbian (lesbi).
Energi seksual dapat menjadi unsur paling penting dalam menentukan bentuk hubungan. Namun atraksi seksual sering menimbulkan sebuah ikatan baru, keinginan seksual dianggap tidak baik atau tidak sepantasnya dalam beberapa ikatan cinta. Dalam banyak agama dan sistem etik hal ini dianggap salah bila memiliki keinginan seksual kepada keluarga dekat, anak, atau diluar hubungan berkomitmen. Tetapi banyak cara untuk mengungkapkan rasa kasih sayang tanpa seks. Afeksi, keintiman emosi dan hobi yang sama sangat biasa dalam berteman dan saudara di seluruh manusia.

Read More...

Friday, March 26, 2010

Harga setangkai mawar di Valentine

Perayaan Hari Kasih Sayang kini seolah kurang lengkap tanpa kehadiran sekuntum bunga di genggaman. Mawar, misalnya, kini menjadi salah satu senjata pamungkas bagi kaum pria untuk mengungkapkan cintanya kepada pasangannya.

Maka, jangan heran, harga mawar di pasaran akhir-akhir ini melonjak tajam hingga tiga kali lipat dari harga biasa. Ini konsekuensi logis dari lonjakan permintaan pembelian mawar, yang melonjak 20 kali lipat dari hari biasa.

Harga mawar segar kini mencapai Rp 15.000 per kuntum. "Biasanya, hanya 100 kuntum yang terjual setiap hari. Di Hari Valentine begini, ya bisa sampai 2.000 kuntum," tutur David (30), florist Toko Bunga Priangan di Pasar Bunga Wastukancana, Bandung, Jumat (12/2).

Jika tidak puas hanya dengan membeli satu kuntum, penjual di kompleks pertokoan bunga ini menyediakan ragam pilihan paket bunga khusus Hari Valentine. Di Toko Bunga Dahlia, misalnya, paket berisikan 5-6 kuntum mawar ditambah hiasan bunga mahrit yang berbentuk buket kecil dihargai Rp 50.000.

"Pas di genggaman. Harga segini (Rp 50.000) sudah pula termasuk sapu tangan warna sebagai penutupnya," ujar Rohman Sunjaya (30), penjual bunga setempat. Buket mawar semacam ini adalah salah satu favorit pembeli karena ukurannya tidak terlalu besar dan nyaman digenggam.

Sembunyikan buket itu di belakang badan, dan tiba-tiba tunjukkan di depan kekasih Anda. Berani taruhan, ia akan spontan terkejut. Dan bisa-bisa, ciuman mesranya akan mendarat di pipi.

Kalau paket bunga dalam genggaman ini tidak cukup, mereka yang berkocek tebal bisa memilih paket mewah mawar lain. Misalnya, Bouqet LUV000 berbentuk hati berwarna merah terang karya florist di Toko Bunga Holland.

Jangan kaget jika produk ini dihargai Rp 999.000 per paket. Itu karena paket mawar ini dikerjakan dengan sangat teliti dan dipenuhi hiasan nonbunga yang mewah.

Tak perlu terkejut juga jika pemesan paket mawar ini pun tak hanya berasal dari Tanah Air, tetapi juga dari mancanegara seperti Belanda dan Singapura. Soalnya, pemesanan bunga dapat dilakukan melalui internet. "Yang penting, pengiriman untuk di Bandung," tutur Asep Daniel (40), pemilik Toko Bunga Holland. Biasanya, mereka memesan paket-pekat mawar ini untuk kekasihnya di Bandung.

Menurut Asep, sistem penjualan online yang baru mulai dua tahun terakhir ini mampu mendongkrak omzet. Selama Hari Valentine, ia kebanjiran order paket mawar. Omzet di toko ini melonjak empat kali lipat, dari biasanya Rp 5 juta menjadi Rp 20 juta selama Hari Valentine. Dalam sehari bisa habis 4.000 batang mawar.
Sumber : Kompas.com
Mau artikel Cinta dikirim ke email, masukkan emailmu

Read More...

Sunday, March 21, 2010

Mitos Valentine

Valentine atau hari kasih sayang tinggal menghitung hari. Mungkin sudah banyak persiapan yang sudah kamu lakukan, tapi apakah kamu tau adanya mitos seputar valentine ini?

Ya, namanya juga mitos, bisa dipercaya bisa juga tidak, itu terserah kamu. Tapi setidaknya kamu perlu memperhatikan hal ini.

Berikut ini adalah mitos seputar valentine menurut Andrea Madison yang kami lansir dari Askmen. Sekali lagi, kamu boleh percaya dan boleh enggak.

1. Everyday is Valentine.
Mitos ini bisa benar bisa tidak. Benar memang jika hari kasih sayang tak harus dilakukan tanggal 14 Februari, namun tiap hari juga bisa kok melakukan perayaan kasih sayang.
Setidaknya sebelum percaya atau membantah mitos ini, kamu harus menyelidiki apakah pacar kamu termasuk orang yang suka merayakan valentine apa tidak. Jika pacar kamu termasuk tipe orang yang percaya valentine, tak ada salahnya kan merayakan valentine berdua. Namun jika pacar kamu termasuk orang yang tidak merayakan valentine, kamu tak perlu memaksakan diri kan?

2. Hubungan Sebentar Tak Boleh Merayakan Valentine.
Mitos ini jelas salah. Valentine bisa dirayakan oelh pasangan siapa saja, tak diukur dari berapa lama kamu berpacaran. Anggap saja hari valentine layaknya hari kencan seperti biasa, sediakan waktu pas hari valentine untuk kencan dengan pacar baru kamu.

3. Rayakan Valentine Harus dengan Makan Malam.
Ini juga mitos yang salah, merayakan valentine tak harus dengan ritual makan malam. Kamu juga bisa kok merayakan valentine dengan berolah raga bersama, nonton DVD, atau hanya sekedar jalan-jalan.

4. Valentine hanya Untuk Yang berpasangan.
Mitos ini jelas salah, valentine bisa dirayakan oleh siapapun. Walau kamu jomblo tak punya pacar, kamu bisa merayakan valentine dengan keluarga, teman-teman dan sahabat-sahabat kamu.

Read More...

Monday, March 15, 2010

Ungkapan Cinta di hari Kasih sayang

cinta
Meski valentine sudah lewat, tak ada salahnya mengungkapkan hati dimanapun, kapanpun misal sewaktu ultah pacar...

Mungkin kamu harus lebih kreatif untuk merancang hadiah buat pacar kamu, ide gila bisa membuat pacarmu akan semakin jatuh cinta padamu. Tak perlu bingung, berikut ini beberapa panduan seperti yang dilansir dari Lovingyou.

1. Menulis Cerita Cinta
Menulis puisi mungkin sudah basi ya? sebagai penggantinya kamu bisa menulis cerita cinta dari awal kamu ketemu pacar, kencan-kencan dan hal-hal romantis lainnya bisa kamu tuangkan dalam cerita. Jangan lupa, kamu juga sah-sah saja menuliskan impian masa depanmu dengan sang pacar. Dengan ini pasti pacar menganggap kamu orangnya romantis, masih mengingat hal-hal kenangan indah kalian berdua. Pacar kamu juga akan semakin berharap pada kamu.

2. Album Kenangan Mengesankan
Tentu pernah forto berdua dong? Nah kumpulkan foto-foto ini dalam satu album, hadiahkan album ini kepada pacar kamu. Kamu juga boleh menulis dimana atau kapan saat foto itu. Dengan ini kamu bisa mendapat perhatian lebih dari pacar.

3. Rekaman Video
Ini pasti romantis. Rekam pesan cinta kamu dalam bentuk video. Dalam video itu kamu bisa ngomong betapa kamu mencintainya, atau kamu bisa nyanyi dengan main piano atau gitar lagu-lagu kesukaan atau kenangan kalian berdua. Wah, dijamin deh pasti pacar kamu makin klepek-klepek

4. Pizza Istimewa
Hey, ini pizza bukan sembarang pizza lho. Ini pizza buatan kamu sendiri, bagaimana resep memasaknya cari saja di internet. Yang penting kamu mengatur pizza agar berbentuk hati, atau atur topping (isi) hingga membentuk tulisan ‘I LOve You’, berani??



Mau artikel Cinta dikirim ke email, masukkan emailmu


Read More...

Tuesday, March 9, 2010

Ciuman Berdasarkan Zodiak

ARIES
Orang-orang Aries ternyata memiliki gaya berciuman yang tepat dan penuh nafsu. Tapi sayangnya, ciuman dahsyat itu biasanya cepat pula selesainya.

TAURUS
Berbeda dengan mereka yang berada di bawah naungan Taurus. Di mana ciuman mereka ini umunya slow motion, tidak terburu-buru, tenang, penuh kemesraan dan berlangsung lama... Eits, waws kebablasan ya!

GEMINI
Orang-orang Gemini konon merupakan pribadi yang hangat dan ceria. Nggak heran kalau gaya ciuman mereka terkadang diselingi oleh senyuman bahkan tawa. Asyiknya, sifat Gemini yang gemar melakukan sesuatu yang baru itu dipraktekkannya juga saat ciuman. Wah, siap-siap dapat kejutan baru terus deh!

CANCER
Warga Cancer memang terkenal dengan sikapnya yang hati-hati, agak tertutup dan cenderung ingin selalu dilindungi. Nggak heran kalau dalam urusan ciuman pun mereka lebih suka melakukannya dengan lembut, hangat dan pada akhirnya nggak mau lepas.

LEO
Orang-orang yang terkenal keras dan tegas ternyata memiliki gaya berciuman yang liar, tanpa malu-malu bahkan nggak segan-segan menggigit dan melumat habis bibir pasangannya! Rrrrrr...!!!

VIRGO
Warga Virgo memiliki gaya berciuman yang lembut, rapi, tapi menghanyutkan, sehingga pasangannya pun bakal terlena dibuatnya.

LIBRA
Gaya berciuman warga Libra konon kurang hangat, soalnya mereka pada umunya selalu kawatir dengan dengan hal-hal yang sebenarnya nggak penting. Selain itu, mereka juga sering kali menghela napas di tengah-tengah ciuman. Duh...

SCORPIO
Percaya atau tidak, sebenarnya orang-orang scorpio nggak terlalu suka berciuman, tapi langsung pada sasaran saja. Jangan kaget ya, kalau dia sering kali melewatkan aktivitas yang sati itu.

SAGITARIUS
Berbahagialah kamu yang berbintang sagitarius atau pun yang menjadi pasangannya. Karena, mereka yang berbintang dengan lambang busur panah ini memiliki gaya berciuman yang mengejutkan, spontan, dan menggairahkan. Nggak heranlah kalau banyak orang yang pengen dicium olehnya. Ehm, jadi penasaran...

CAPRICORN
Ciuman-ciuman yang dihadiahkan oleh orang-orang berbintang Capricorn kabarnya romantis banget. Bahkan saking romantisnya, ciuman ala mereka sering dijadikan obat pembunuh stress! Ah, masa sih?

AQUARIUS
Sesuai dengan lambangnya, air, warga aquarius ternyata memiliki ciuman yang basah dan agak serabutan. Selain itu pada saat ciuman berlangsung mereka umumnya cenderung membuka mata lebar-lebar. Nggak masalah sih, asal bukan karena kelilipan saja...

PISCES
Orang-orang dengan bintang berlambang ikan ini memiliki gaya berciuman yang penuh nafsu dan bergairah, serta wow...tahan lama!



Mau artikel Cinta dikirim ke email, masukkan emailmu





Read More...

Friday, March 5, 2010

Kumpulan SMS Cinta

Tanggal 14 Februari adalah hari yang mungkin menjadi puncaknya kasih sayang seluruh pasangan di dunia ini. Dengan berbagai cara mereka mengutarakan kasih sayangnya. Nah, ini adalah salah satu cara yaitu mengirimkan SMS Valentine ke kekasih Anda, kumpulan SMS ini dapat Anda nikmati dan dapat langsung Anda kirim sebagai wujud kasih sayang Anda. Tapi hati-hati ya? Jangan terjerumus yang lain, saya pernah baca di buku, hari Valentine juga sering disebut dengan Hari Perzinahan Dunia. Kapan-kapan akan saya posting artikel itu. Sayangnya Buku itu masih belum saya temukan

Berikut kumpulan SMS Valentine yang telah saya sebutkan:

kamu tahu coklat itu manis
kamu tahu bunga itu indah
tapi kamu tahu bahwa kamu itu lebih manis dan indah
met valentine say...

Malam ini memang indah
malam ini juga begitu sempurna
tapi malam ini terasa kosong
tanpa kehadiran mu

Orang bilang bulan itu indah…tapi aku bilang tidak.
Orang bilang planet venus itu cantik…tapi menurut aku tidak.
Aku bilang bumi itu indah dan cantik…karena ada kamu bumi.

Kata siapa tuhan tidak adil
Kata siapa tuhan tidak ada
mereka itu semua bohong
buktinya tuhan menciptakanmu

mpok titin pandai bergoyang
selamat valentin sayang

Aku suka cara kamu membuatku jadi jatuh cinta
Salah tingkah ku jadinya, semua yang ada padamu,
mampu bangkitkan hayalku
met valentine days

waktu bergulir lambat
merantai langkah perjalanan kita
berjuta cerita terukir dalam asmara kita
met valentine sayang i luv u

Yang aku mau hanya dirimu
Kau seorang Yang mau jadi milikku
untuk menemani malam kasih sayang ini
i luv u beb..

Dan ini update-nya. Silakan dilihat...

1. Bersamamu, setiap hari adalah Valentine.

2. Aku tahu SMS ini tidak cukup untuk menyampaikan rasa sayangku
padamu.

3. Setelah semua yang kau berikan, rasanya terlalu pelit jika hari ini
aku tidak mengucapkan kata cinta padamu. Selamat hari Valentine.

4. Bersiaplah, hari ini aku akan menyatakan cinta padamu. (Tolong
dirahasiakan sebelum aku benar-benar menyatakannya).

5. Hari ini aku diomelin bos, dikomplain klien, macet di jalan,
komputer hang. Semuanya tidak membuatku lupa menyatakan cinta padamu.
Selamat hari Valentine.

6. Jika aku seorang menteri, aku akan memgumumkan rasa sayangku padamu
di sidang kabinet.

7. Cintaku padamu seperti harga BBM dan tarif listrik, setiap saat
selalu meningkat.

8. Maaf, hari ini hanya satu SMS untukmu. Selamat hari Valentine.

9. Selamat Valentine. Terima kasih pada ibumu yang telah melahirkan
kamu.

10. Kukirimkan rasa sayangku padamu, bersama 14 digit voucher Simpati
bernomor 1234567890123. Selamat hari Valentine.

11. Di mejaku ada sebuah pena, seperangkat komputer, setumpuk berkas,
secarik memo, dan secangkir kopi pahit. Di dalam laci ada sekantong cinta, akan kubawa pulang untukmu.

12. Jika cintamu dapat dibeli, aku akan membayarnya dengan kartu kredit.
Namun kau tidak menjual cinta, tapi menggratiskannya untukku. Terima kasih.

13. Walaupun pulsaku tinggal sedikit, aku akan tetap mengirim SMS cinta
untukmu. Selamat hari Valentine.

14. Tuhan memberikan rasa cinta dalam diriku, dan aku memberikannya
padamu. Please, jangan diberikan lagi pada orang lain.

15. Kadang aku jenuh dengan hubungan kita. Tetapi aku tidak pernah jenuh
mencintaimu.

16. Hari ini, setiap satu jam sekali aku kirimkan SMS cinta untukmu.

17. Hari ini aku mencintaimu. Jika besok aku lupa, tolong ingatkan aku
dengan cintamu.

18. Pikirkanlah sebelum mengambil keputusan. Tetapi untuk mencintaiku,
jangan berpikir terlalu panjang.

19. Bersama SMS ini, kami sampaikan rasa sayang yang tulus. Demikianlah
SMS ini disampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Selamat hari Valentine.

20. Kata cinta terdengar norak bagi mereka yang tidak merasakannya. Aku
tidak norak untuk menyampaikannya padamu.

21. Terima kasih, kamu telah mengajariku menjadi lelaki yang kodratnya
mencintai seorang wanita.

22. Jangan ucapkan kata cinta untukku. Aku sudah tahu, sebab akupun
mencintaimu.

23. Aku kirim SMS cinta ini untukmu. Mohon jangan dibalas. Aku takut
kamu menjawab sebaliknya.

24. SMS ini tidak cukup mengungkapkan rasa cintaku padamu, meski
biayanya cukup murah dan praktis.

25. Jika cinta adalah batu, aku akan menimpukmu berkali-kali sampai
benjol.

26. Kuharap batu hatimu terkikis kutetesi kasih setiap pagi. Selamat
hari valentine.

27. Cinta yang mengebu lebih banyak bohongnya. Aku mencintaimu dengan
biasa saja. Seperti Matador dengan Bantengnya.

28. Aku sungguh mencintaimu. Selamat hari Valentine. Teruskan SMS ini
kepada rekan anda yang lain. Selamat berjuang.

29. Kamu memang bukan segalanya, tetapi cukup berarti. Selamat hari
Valentine.

30. Apakah kasih sayang perlu diucapkan? Tidak perlu. Makanya aku kirim
SMS ini padamu, hingga tidak perlu mengucapkannya. Met Valentine yach….;)



Read More...